Syukuran Tahunan Ke-24 Anugerah Ilahi Berkah Group dan Haul Bapak Maskun dengan Tema “Menyebar Manfaat Menginspirasi Kebaikan”

 

 

Indramayu, Krimsus.dailypost.id – Acara tasyakuran tahunan ke-24 Anugerah Ilahi Berkah Group dan haul Bapak Maskun dengan tema “Menyebar Manfaat, Menginspirasi Kebaikan” berjalan lancar dan sukses. Acara tersebut diselenggarakan di Griya Amal H. Suwarto, Jl. Raya Pabean Udik, Desa Pabean Udik, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, pada Sabtu (05/10/2024).

Kegiatan ini diadakan secara rutin setiap tahun selama dua hari berturut-turut, dimulai dari Jumat (4/10/2024) hingga Sabtu (5/10/2024). Pada hari pertama, acara dimulai dengan pembagian santunan dan bingkisan kepada anak-anak yatim. Hari kedua diisi dengan khitanan massal untuk 115 anak dari seluruh Kabupaten Indramayu, Maulid Akbar, Tahlil Akbar, dan ditutup dengan Tabligh Akbar pada malam Minggu.

Anak-anak yang dikhitan mendapatkan hadiah berupa amplop, bingkisan, dan sepeda baru dari pemilik Griya Amal, H. Suwarto. Beberapa peserta khitan berasal dari Kecamatan Sindang, serta wilayah lain seperti Kecamatan Tukdana dan Bangodua.

Rosmah, salah satu orang tua dari anak yang mengikuti khitan, menyampaikan rasa syukurnya. “Alhamdulillah, terima kasih kepada Pak Haji Suwarto yang telah mengadakan acara khitan ini. Semoga berkah, anak saya sudah dikhitan, tinggal syukuran di rumah,” ucapnya.

Hal serupa disampaikan oleh Nasrudin, orang tua dari Muhamad Kafabi, peserta khitan. “Alhamdulillah, saya ucapkan terima kasih banyak kepada Pak Haji Suwarto yang sudah membantu pembiayaan khitan anak saya, Muhamad Kafabi. Semoga Pak Haji diberikan umur panjang, selalu sehat, berkah, dan barokah,” tuturnya.

Acara khitanan tersebut diakhiri dengan sesi foto bersama karyawan, santri, dan para guru pengajar tahfidz Qur’an.

Dalam kesempatan wawancara dengan media, H. Suwarto, pemilik Griya Amal, menjelaskan, “Acara ini adalah agenda rutin tahunan, dan tahun ini merupakan tahun ke-24. Setiap tahunnya, kami mengadakan khitanan massal untuk anak-anak dari seluruh Indramayu, serta kegiatan Maulid Akbar dan Tahlil Akbar yang dihadiri ribuan orang. Khitanan massal ini sudah berlangsung selama tiga tahun terakhir, dengan jumlah peserta yang stabil, yaitu sekitar 100 hingga 115 anak. Tujuan dari acara ini adalah untuk menjadi pribadi yang bermanfaat bagi orang lain. Oleh karena itu, tema acara tahun ini adalah ‘Menyebar Manfaat dan Menginspirasi Kebaikan,'” pungkasnya.

(Thoha)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Hayo.....!!!! Mau nyolong ya....?

Ooooh, Tidak bisaaa.....