Anggota Koramil 1611 Losarang, Sertu Taryudi, monitoring kegiatan musyawarah tata kelola air untuk musim tanam II tahun 2024

Krimsus.dailypost.id- Anggota Koramil 1611 Losarang, Sertu Taryudi, melakukan monitoring kegiatan musyawarah tata kelola air untuk musim tanam II tahun 2024 di wilayah Kecamatan Losarang.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Balai Desa Ranjeng, Kabupaten Indramayu.

Musyawarah ini bertujuan untuk membahas dan mengatasi masalah kekeringan yang terjadi di area sawah, serta mengidentifikasi lokasi-lokasi yang berpotensi mengalami puso (gagal panen).

Dalam forum tersebut, para petani dan stakeholder terkait berdiskusi mengenai solusi pengelolaan air yang efektif, termasuk rencana irigasi dan pemanfaatan sumber daya air yang ada.

Diharapkan, dengan adanya kolaborasi antara masyarakat, pemerintah, dan instansi terkait, masalah kekeringan dapat diatasi, sehingga produktivitas pertanian di wilayah tersebut tetap terjaga.

Sertu Taryudi mengambil peran aktif dalam menyampaikan informasi tentang pentingnya pengelolaan air yang baik dan mendukung masyarakat untuk tetap semangat dalam bertani meskipun menghadapi tantangan cuaca.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kerjasama antara petani dan pihak-pihak terkait dalam menghadapi kondisi yang sulit.( Anto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Hayo.....!!!! Mau nyolong ya....?

Ooooh, Tidak bisaaa.....