Krimsus.dailypost.id- Sertu Muntaka, anggota Koramil 1614/Anjatan, menerima kedatangan tamu dari Saka Wira Kartika, yang merupakan perwakilan dari SMA Negeri 1 Anjatan.
Tamu tersebut berjumlah 13 orang yang ingin bergabung sebagai anggota Saka Wira Kartika di bawah naungan Koramil 1614/Anjatan.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan dan merekrut anggota baru, serta membentuk pengurus Saka Wira Kartika yang akan aktif dalam berbagai kegiatan kepemudaan dan pengabdian kepada masyarakat.
Sertu Muntaka memberikan sambutan hangat dan menjelaskan tentang visi, misi, dan kegiatan yang dilakukan oleh Saka Wira Kartika.
Saka Wira Kartika merupakan wadah pengembangan keterampilan dan kepemimpinan bagi generasi muda, yang juga berperan dalam mendukung program-program TNI dalam hal pembinaan karakter dan nasionalisme.
Diharapkan dengan bergabungnya para siswa ini, mereka dapat memberikan kontribusi positif dan menjadi agen perubahan di lingkungan sekitar.
Setelah pembahasan awal, diharapkan akan diadakan pertemuan lanjutan untuk membentuk kepengurusan dan merencanakan kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan ke depan. ( Anto)