Krimsus.dailypost.id- Anggota Koramil 1615/Haurgeulis, Sertu Rohman, telah melaksanakan kegiatan pemantauan harga sembako di Pasar Daerah Haurgeulis serta kios dan toko sembako di wilayah Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramayu.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kestabilan harga sembako dan mendeteksi adanya fluktuasi harga yang dapat mempengaruhi kebutuhan masyarakat.
Dalam pemantauan tersebut, Sertu Rohman mencatat harga berbagai komoditas sembako, serta berkoordinasi dengan para pedagang dan konsumen untuk mendapatkan informasi yang akurat.
Kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat, serta upaya dalam menjaga ketahanan pangan di daerah.
Melalui pemantauan ini, diharapkan dapat memberikan informasi yang berguna bagi pemerintah dalam mengambil langkah-langkah untuk menjaga kestabilan harga dan memastikan ketersediaan sembako bagi masyarakat.
Babinsa, Sertu Rohman, menyatakan bahwa kegiatan pemantauan harga sembako di wilayah Haurgeulis sangat penting untuk menjaga kestabilan ekonomi masyarakat.
Ia menambahkan, “Kami ingin memastikan bahwa harga sembako tetap terjangkau dan tidak memberatkan masyarakat, terutama menjelang hari-hari besar atau saat kebutuhan meningkat.
” Ia juga mengajak masyarakat untuk aktif melaporkan jika menemukan harga yang tidak wajar atau kelangkaan barang. ”
Kerjasama antara TNI dan masyarakat sangat penting dalam menjaga kestabilan harga, sehingga kebutuhan sehari-hari dapat terpenuhi dengan baik,” ujarnya.
Sertu Rohman berharap, dengan adanya pemantauan ini, masyarakat merasa lebih tenang dan terjamin dalam memenuhi kebutuhan sembako mereka. (Anto)